Jumat, 11 Desember 2020

FUNGSI CHOOSE


         
        Fungsi Choose digunakan untuk mencari nilai sebuah data secara berurutan dari suatu range/ area tertentu.
RUMUS:
          =CHOOSE (Index_number; Value1, [Value2], [Value 3]....)
Penjelasan
1)    Index_number:
a.  Berupa angka yang bernilai antara 1 – 254. Bisa juga berupa rumus atau referensi ke sel yang berisi angka.
b.   Jika angka dalam Index_number kurang dari 1 atau lebih besar jumlah nilai terakhir dari Value, maka hasil akhir dari fungsi choose akan bernilai #VALUE!
c.   Jika Index_number adalah bilangan/ angka pecahan, maka akan dibulatkan ke bawah.

2)    Value 1, [Value 2], [Value 3]....:
a.      Merupakan nilai yang terdapat pada range/ area dimana datanya disusun secara berurutan sesuai dengan urutan Index_number.  Data pada Value bisa berupa angka, nama, rumus, referensi atau teks.
b.     Jumlah Value sama dengan Index_number, antara 1 sampai dengan 254
c.      Bila Index_number bernilai 1 maka kita gunakan Value 1, jika bernilai 2 maka kita gunakan Value 2, jika bernilai 3 maka kita gunakan Value 3, demikian seterusnya.

Contoh Soal 1

Penjelasan gambar diatas:
          =CHOOSE( K7; I7; I8; I9; I10; I11; I12)
·        K7     : Index_number, diambil dari sel K7 yang bernilai 2
·        I7; I8; I9; I10; I11; I12  adalah Value 1 sampai Value 6 merupakan data-data yang terdapat pada kolom Harga.
Karena Index_number bernilai 2, maka yang digunakan adalah Value 2  (sel I8) bernilai: Rp 4.000.000


Contoh Soal 2

Penjelasan gambar diatas:
          =CHOOSE( K12; H7; H8; H9; H10; H11; H12)
·        K12   : Index_number, diambil dari sel K12 yang bernilai 5
·        H7; H8; H9; H10; H11; H12  adalah Value 1 sampai Value 6 merupakan data-data yang terdapat pada kolom Nama Barang.
Karena Index_number bernilai 5, maka yang digunakan adalah Value 5  (sel H11) bernilai: MAGIG COMP


    Penjelasan rumus Choose diatas bisa anda lihat melalui kanal Youtube. Klik video dibawah ini:
        

Sekian artikel singkat dari saya, semoga bermanfaat. Tq .... *By Muji Yamianto



Kami menyediakan  SOAL  LATIHAN  EXCEL  untuk anda.
Anda bisa dapatkan dengan:  Download  di  Google Playstore
Info lengkapnya, silahkan anda klik link dibawah ini:
Informasi lengkap soal-soalnya, silahkan anda klik link dibawah ini:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar